Kabar baik, bagi kamu yang ingin melakukan tes buta warna tapi tidak ada waktu jika harus datang ke fasilitas kesehatan secara langsung, kamu bisa melakukan tes buta warna online di gadget kamu. Dengan kemajuan teknologi ini, kamu tidak perlu repot lagi untuk melakukan tes buta warna.
Apa Itu Tes Buta Warna?
Tes buta warna adalah pemeriksaan untuk mengetahui kemampuan seseorang dalam membedakan warna-warna tertentu, terutama warna dasar seperti merah, hijau, dan biru. Tes ini biasanya menggunakan gambar berbentuk lingkaran yang tersusun dari titik-titik berwarna, dikenal sebagai tes Ishihara. Di dalam gambar tersebut terdapat angka atau pola yang hanya bisa dilihat dengan jelas oleh orang yang memiliki penglihatan warna normal.
Tes buta warna tidak selalu bertujuan untuk mendiagnosis penyakit secara medis. Pada umumnya, tes ini digunakan sebagai tes skrining atau pemeriksaan awal. Hasilnya bisa menjadi acuan apakah seseorang perlu melakukan pemeriksaan lanjutan ke dokter mata atau tidak.
Saat ini, tes buta warna bisa dilakukan secara online. Tes buta warna online dirancang agar mudah digunakan oleh siapa saja, bahkan oleh orang yang belum pernah melakukan tes serupa sebelumnya.
Baca juga: Waspada! Mata Minus Bertambah Naik, Kenali Ciri-Cirinya!
Apa Penyebab Buta Warna?
Banyak orang yang bertanya penyebab buta warna itu apa? apakah faktor genetik atau yang lainnya. Buta warna terjadi ketika sel-sel saraf di mata, khususnya sel kerucut pada retina, tidak berfungsi dengan baik. Sel kerucut ini bertugas menangkap dan mengirimkan sinyal warna ke otak. Jika ada gangguan pada sel tersebut, maka persepsi warna pun menjadi berbeda.
Penyebab buta warna yang paling umum adalah faktor genetik akibat mutasi pada kromosom X. Kondisi ini biasanya diturunkan dari orang tua dan lebih sering dialami oleh laki-laki. Karena bersifat bawaan, buta warna genetik biasanya sudah ada sejak lahir dan tidak bisa disembuhkan.
Selain faktor keturunan, buta warna juga bisa disebabkan oleh gangguan atau penyakit mata tertentu, cedera pada mata atau otak, efek samping obat-obatan tertentu dan faktor usia yang mempengaruhi fungsi retina. Namun, tidak semua gangguan warna bersifat permanen. Dalam beberapa kasus penyakit buta warna bisa disembuhkan jika ditangani dengan tepat.
Baca Juga : Katarak
Jenis-Jenis Buta Warna

Perlu diketahui, bahwa Buta warna memiliki beberapa jenis, tergantung pada warna apa yang sulit dibedakan oleh penderitanya.
1. Buta Warna Merah–Hijau
Ini adalah jenis yang paling umum. Penderita akan sulit membedakan warna merah dan hijau atau melihat warna tersebut tampak mirip. Kondisi ini sering kali bersifat genetik.
2. Buta Warna Biru–Kuning
Pada jenis ini, seseorang mengalami kesulitan membedakan warna biru dan kuning. Jenis ini lebih jarang dibandingkan merah–hijau dan bisa dipengaruhi oleh faktor non-genetik.
3. Buta Warna Total
Jenis ini sangat jarang terjadi. Penderita buta warna total tidak bisa melihat warna sama sekali dan hanya melihat dunia dalam gradasi hitam, putih, dan abu-abu.
Mengetahui jenis buta warna sangat penting, terutama jika berkaitan dengan pendidikan, pekerjaan, atau aktivitas tertentu yang membutuhkan ketelitian dalam membedakan warna.
Baca Juga : Menghilangkan Mata Kuning Akibat Layar HP, Apakah Bisa?
Tes Buta Warna Online Gratis

Tes buta warna online gratis menjadi pilihan yang populer karena praktis dan mudah diakses oleh semua orang. Salah satu keunggulan tes buta warna online adalah tidak memerlukan peralatan khusus, cukup menggunakan layar ponsel, tablet, atau laptop dengan pencahayaan yang baik.
Tes ini umumnya menampilkan beberapa gambar Ishihara dan meminta pengguna untuk menyebutkan angka atau pola yang terlihat. Dari jawaban tersebut, sistem akan memberikan gambaran awal mengenai kondisi penglihatan warna pengguna, yuk lakukan tes buta warna online di bawah ini:
Tes ini cocok digunakan sebagai langkah awal screening kondisi mata kamu. Namun, perlu diingat bahwa hasil tes online bukan diagnosis medis resmi. Jika hasil tes menunjukkan adanya kemungkinan gangguan penglihatan warna, sangat disarankan untuk melakukan konsultasi ke dokter mata di klinik mata National Eye Center yang memiliki peralatan canggih dan dokter mata yang profesional untuk mendiagnosa kelainan mata kamu.
Dengan melakukan tes buta warna online sejak dini, kamu bisa lebih memahami kondisi mata kamu dan mengambil langkah yang tepat untuk menjaga kesehatan mata. Tes buta warna online adalah langkah kecil yang bisa memberi dampak besar bagi kesadaran kesehatan mata kita.
Simak informasi lainnya di video dibawah ini ya

















